Colonel .. not just a name at KFC ..

Selasa, 07 Juni 2011


Aku suka makan di KFC, Yapz .. bisa dibilang itu adalah salah satu restaurant Fast Food kesukaan aku :D Hehehe .. tapi aku jarang makan di sana, coz kebiasaan makan di rumah, tapi setiap mampir ke KFC, aku memiliki menu kesukaan yaitu ini ::



Menurut aku, KFC ini unik, karena nama-nama menu di KFC selalu diawali dengan kata “ Kolonel “, misal “ Kolonel Yakiniku “ :-D Lha .. aku baru tahu pas kuliah, telat banget padahal udah suka KFC sejak kecil, bahwa “ Kolonel “ itu memiliki arti besar buat KFC, itu diambil dari nama sosok paling penting di KFC .. “ Colonel Harland Sanders “ :-D

Aku mendapatkan kisah tentang Colonel Harland Sanders dari website resmi KFC ( click here ). 

Pada tahun 1896, sejak ayah Harland meninggal dunia, ibu Harland harus memasuki dunia kerja untuk membantu keuangan keluarga. Sejak usia dini, Harland kecil harus bertanggung jawab mengasuh adik-adiknya serta mulai memasak untuk memenuhi kebutuhan keluarga. 

Pada masa depan pun, Harland kerja bermacam-macam, tapi keahlian dia ‘ memasak ‘ tetap terbawa kemanapun dia berada. Baru pada tahun 1930, Harland Sanders yang saat itu berusia 40 tahun dan bertugas sebagai operator di Corbin, Kentucky, mulai kepikiran menjadikan memasak sebagai awal karir. Harland Sanders memasak dan menjual masakannya buat pelancong-pelancong yang berhenti sejenak untuk mengisi bensin. 

Itu adalah awal karir Harland Sanders sebelum sekarang KFC dikenal dimana-mana. Belajar macem-macem kan ??!! Harland Sanders mulai serius menekuni impian dia setelah berusia 40 tahun, Life begins at 40, Hehe .. itu buat aku belajar .. Never too late to start something ..
He is inspiring, isn’t he ??!!

0 komentar:

Posting Komentar